DALAM KEGELAPAN TERBITLAH TERANG TUHAN

Sekalipun terkadang sulit untuk menghadapi masalah kehidupan di dunia ini bahkan terkadang kita berpikir keras melampaui batas pikiran kita untuk menyelesaikannya, akan tetapi dengan bertindak demikian justru semakin menjauhkan kita dari belas kasihan TUHAN. Sebab dasar kita bertindak demikian adalah karena adanya kekhawatiran dalam hati dan pikiran.

1 Petrus 5:5-11 (TB)  
TUHAN menentang orang yang congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati."  
Karena itu rendahkanlah dirimu di bawah tangan TUHAN yang kuat, supaya kamu ditinggikan-Nya pada waktunya. 
Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu. 
Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya.
Lawanlah dia dengan iman yang teguh, sebab kamu tahu, bahwa semua saudaramu di seluruh dunia menanggung penderitaan yang sama.
Dan TUHAN, sumber segala kasih karunia, yang telah memanggil kamu dalam Kristus kepada kemuliaan-Nya yang kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan dan mengokohkan kamu, sesudah kamu menderita seketika lamanya.

Selama kita masih hidup di dunia dalam keadaan situasi yang baik maupun kurang baik, milikilah kerendahan hati untuk memperoleh belas kasihan Tuhan Yesus sebab ada pemerintahan lain di dunia ini yaitu Iblis dan seluruh malaikatnya serta penjahat-penjahat dunia (mafia) dan orang-orang yang terlihat baik seperti domba tapi berhati jahat menjadi pengikutnya melakukan pengaruh dan tindakan jahat untuk mencuri,merusak kehidupan keluarga, dan membunuh serta memperkaya diri sendiri dengan dalih apapun.
Bapa di Sorga menghendaki setiap manusia merendahkan diri dihadapan-Nya dengan menaikkan pujian dan penyembahan dalam roh dan kebenaran Kristus karena barangsiapa meninggikan diri, ia akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan TUHAN.

Keinginan hidup kaya dan berkuasa menyebabkan banyak orang-orang datang kepada Iblis, sehingga seolah-olah Iblis tidak perlu menjadi seperti singa yang mengaum untuk mencari dan memakan manusia, sebab baik sadar maupun tidak sadar karena kurang pengetahuan dan pengertian akan kebenaran firman TUHAN membuat orang-orang ingin mempercepat keberhasilan hidupnya agar menjadi kebanggaan dan kehormatan diantara keluarga dan masyarakat dengan jalan pesugihan bahkan rela menjual nyawa diri sendiri bahkan anaknya melalui penyembahan berhala, jimat, ritual2 dan lain-lain.

Setiap orang yang dilahirkan kembali dari air dan Roh menerima roh iman Kristus yang tidak terbatas dan dengan kuasa kekuatan dari pemerintahan TUHAN dengan berlaksa-laksa malaikat akan membela dan menolong orang-orang yang percaya untuk menerima kasih karunia keselamatan dalam kemuliaan Kristus. Oleh karena itu bangkitlah bukan dengan mengandalkan kekuatan sendiri akan tetapi dengan kuasa kekuatan Roh Kudus yang diberikan pada kita yang percaya untuk memperoleh kemenangan selama hidup di dunia ini.

Kisah Para Rasul 1:5, 8 (TB)  
Sebab Yohanes membaptis dengan air, tetapi tidak lama lagi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus."
Kamu akan menerima kuasa, saat Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi."

BERBAHAGIALAH SETIAP ORANG PERCAYA YANG DIBAPTIS AIR DAN ROH KUDUS TELAH MENERIMA BELAS KASIH TUHAN YESUS DAN DITINGGIKAN DALAM KEMULIAAN DENGAN KUASA SERTA KEKUATAN UNTUK MELAWAN KEGELAPAN DAN MENJADI TERANG DUNIA SEBAGAI SAKSI KRISTUS,AMIN.


                   (Klik gambar untuk perbesar)



Komentar

Postingan Populer