ESTAFET BERKAT KEHIDUPAN
Betapa sedihnya hati orang tua menghadapi pemberontakan dan penghinaan dari anaknya yang tidak puas dengan keadaan hidupnya, akan tetapi sekalipun demikian kasih dan perhatian tetap diberikan orang tua yang mengasihi anaknya bahkan dalam keadaan susahpun tetap merencanakan yang terbaik dan berdoa bagi anaknya yang berdosa terhadap orang tua yang mengasihinya, karena percaya bahwa kehidupan akan terus berjalan dan setiap orang memiliki hak untuk mengalami perubahan dalam hidupnya menjadi lebih baik.
(Sekalipun ada juga orang tua yang terikat dengan harta kekayaannya,karena ada selubung yang menutupi jiwanya)
Betapa lebihnya pengorbanan yang diberikan Bapa di Sorga bagi manusia ciptaan-Nya yang memberontak dan berdosa terhadap-Nya dengan memberikan Yesus Kristus mati disalibkan oleh para pemimpin agama yang seharusnya melakukan perintah hukum Taurat. Sedih hati Bapa yang mendengar anak-Nya yang berseru:"Elli..Elli lama sabakhtani".
Kematian Yesus Kristus diperingati setiap orang yang menerima roh iman Kristus dan percaya bahwa Bapa telah membangkitkan Yesus dari kematian,kemudian mencurahkan kuasa Roh Kudus untuk menjadi saksi-saksi Kristus diseluruh dunia.
1 Korintus 11:23-26 (TB) Sebab apa yang telah kuteruskan kepadamu, telah aku terima dari Tuhan, yaitu bahwa Tuhan Yesus, pada malam waktu Ia diserahkan, mengambil roti
dan sesudah itu Ia mengucap syukur atasnya; Ia memecah-mecahkannya dan berkata: "Inilah tubuh-Ku, yang diserahkan bagi kamu; perbuatlah ini menjadi peringatan akan Aku!"
Demikian juga Ia mengambil cawan, sesudah makan, lalu berkata: "Cawan ini adalah perjanjian baru yang dimeteraikan oleh darah-Ku; perbuatlah ini, setiap kali kamu meminumnya, menjadi peringatan akan Aku!"
Sebab setiap kali kamu makan roti ini dan minum cawan ini, kamu memberitakan kematian Tuhan sampai Ia datang.
Roti dan Anggur saat kita menerima perjamuan kudus harus dilakukan berdasarkan roh iman Kristus yang oleh kuasa Roh Kudus telah dimeteraikan dengan darah Yesus Kristus saat masuk kedalam tubuh kita yang diterima penuh dalam roh kita yang telah menjadi satu tubuh roh dengan Kristus.
1 Korintus 6:17, 19 (TB) Tetapi siapa yang mengikatkan dirinya pada Tuhan, menjadi satu roh dengan Dia.
Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, — dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri?
Berkat kehidupan kekal ini diteruskan oleh murid-murid Tuhan Yesus secara estafet selama ribuan tahun sampai pada masa kita sekarang dan kita teruskan pada generasi berikutnya sampai kedatangan Tuhan Yesus kedua kali untuk menjemput semua orang yang tercatat dalam kitab kehidupan.
Sekalipun banyak orang yang belum mengerti akan pengorbanan Yesus Kristus mati disalibkan, akan tetapi kasih Yesus Kristus terhadap seluruh umat manusia kekal dan dalam masa penantian kedatangan Tuhan Yesus yang kedua kali, berita keselamatan terus menerus disampaikan oleh setiap orang percaya yang mengasihi orang-orang yang belum menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan yang adalah Keselamatan dan Hidup Kekal.
Roma 3:23-26 (TB) Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah,
dan oleh kasih karunia telah dibenarkan dengan cuma-cuma karena penebusan dalam Kristus Yesus.
Kristus Yesus telah ditentukan Allah menjadi jalan pendamaian karena iman, dalam darah-Nya. Hal ini dibuat-Nya untuk menunjukkan keadilan-Nya, karena Ia telah membiarkan dosa-dosa yang telah terjadi dahulu pada masa kesabaran-Nya.
Maksud-Nya ialah untuk menunjukkan keadilan-Nya pada masa ini, supaya nyata, bahwa Ia benar dan juga membenarkan orang yang percaya kepada Yesus.
Komentar
Posting Komentar